Terpilih untuk IBL All Star 2023, Kelly Purwanto Jadi Sosok Paling Senior di Antara Pemain dan Pelatih

- Jumat, 10 Maret 2023 | 07:00 WIB
Pemain RJ Amartha Hangtuah Jakarta, Kelly Purwanto, jadi salah satu pemain yang terpilih untuk meramaikan laga IBL All Star 2023. (instagram.com/hangtuah.basketball)
Pemain RJ Amartha Hangtuah Jakarta, Kelly Purwanto, jadi salah satu pemain yang terpilih untuk meramaikan laga IBL All Star 2023. (instagram.com/hangtuah.basketball)

PilihanIndonesia.com - Kelly Purwanto jadi salah satu pemain yang bakal meramaikan laga IBL All Star 2023 di Knights Stadium, Semarang pada Minggu (19/3/2023).

Kepastian didapat setelah Kelly Purwanto meraih 1.956 suara dari sistem voting IBL All Star 2023 yang dilangsungkan pada 22 Februari-1 Maret 2023.

Dalam IBL All Star 2023, Kelly Purwanto tergabung dalam Team Legacy yang berisi 10 pemain lokal dengan pengalaman mentas di kompetisi basket profesional Tanah Air lebih dari lima tahun.

Team Legacy juga akan diperkuat oleh dua pemain asing, Ramon Galloway dan Randy Bell. Sedangkan kursi pelatih diduduki oleh Youbel Sondakh.

Baca Juga: 7 Oleh-oleh Pilihan Indonesia Khas Semarang yang Wajib Dibeli

Catatan menarik pun mengiringi terpilihnya Kelly Purwanto dalam laga IBL All Star 2023 yang mengusung tema "Legacy For The Future".

Kelly Purwanto yang lahir pada 3 Agustus 1983 tercatat sebagai pemain paling senior yang bakal melantai di Kota Lumpia.

Pemain RJ Amartha Hangtuah Jakarta itu jadi sosok tertua di antara pemain Team Legacy, apalagi Team Future yang kurang dari lima tahun berkecimpung di kompetisi basket profesional.

Predikat pemain tertua kedua dalam IBL All Star 2023 disandang Akeem Scott. Pemain RANS PIK Basketball itu lahir pada 3 September 1983 allias sebulan lebih muda dibanding Kelly Purwanto.

Baca Juga: Waspada! Tahun Lalu 10 Warga Kabupaten Tangerang Meninggal Dunia Akibat Leptospirosis

Menariknya lagi, usia Kelly Purwanto ternyata juga lebih senior dibanding dua sosok yang jadi pelatih dalam laga IBL All Star 2023.

Youbel Sondakh yang menangani Team Legacy lahir pada 19 Agustus 1983. Kelly Purwanto pernah menghadapi pelatih Satria Muda Pertamina Jakarta itu saat masih aktif sebagai pemain.

Sedangkan David Singleton yang jadi nakhoda Team Future adalah pelatih Prawira Harum Bandung kelahiran Coatesville, Pennsylvania, Amerika Serikat pada 8 Desember 1988.

Kehadiran Kelly Purwanto tentu bakal memberi warna tersendiri dalam IBL All Star 2023 nanti terlebih pemain 39 tahun itu punya skill mumpuni dalam dribbling maupun memberi assist.

Halaman:

Editor: Ria Monika

Sumber: IBL Indonesia

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X