PilihanIndonesia.com - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sukses melaju ke final All England 2023 usai memenangi laga final yang berlangsung Minggu (19/3/2023) dini hari WIB.
Menghadapi He Ji Ting/Zhou Hao Dong (China), Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil menang straight game dengan skor 21-19, 21-17.
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sejatinya sempat mendapat perlawanan alot. Namun, ganda putra nomor satu dunia itu mampu lepas dari tekanan dan tampil lebih tenang pada gim kedua.
"Pertandingan yang tak mudah tetapi kami bermodal nekat dan percaya diri. Kami mau menang jadi semua hal termasuk hal-hal kecil kami sudah persiapkan," kata Fajar Alfian.
Baca Juga: Kutukan Marselino Ferdinan untuk KMSK Deinze di Liga Belgia
"Setelah berhasil menang di gim pertama, kami lebih enjoy di gim kedua. Lebih rileks, pukulan-pukulan pun lebih taktis. Secara permainan pun lebih percaya diri."
"Pada poin-poin akhir, kami ingin buru-buru menyelesaikan pertandingan tetapi malah jadi bumerang buat kami. Beruntung tadi bisa menemukan lagi fokusnya," Fajar menjelaskan.
Senada dengan sang partner, Muhammad Rian Ardianto juga mengakui banyak melakukan kesalahan. Beruntung, komunikasi yang baik membuat mereka bisa segera keluar dari tekanan.
"Pada gim pertama, kami masih banyak melakukan kesalahan-kesalahan yang tidak perlu," kata pria kelahiran Bantul itu menjelaskan.
Baca Juga: Rating Film Midway, Kisah Nyata PD II usai Serangan Pearl Harbour!
"Akan tetapi, tadi terus komunikasi dengan partner dan saling support satu sama lain. Kami cari dulu bagaimana enaknya bermain."
Pada partai final All England 2023 yang digelar Minggu (19/3/2023) petang WIB, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto bakal bersua Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Meski bertemu dengan kompatriot dan sahabat sendiri, Fajar/Rian tentu tak mau kalah demi meraih gelar juara di Utilita Arena Birmingham, Inggris.
"Kami sering sharing dengan mereka, sang legenda, dan akhirnya sekarang bisa menciptakan All Indonesian Final di All England. Luar Biasa," kata Fajar.
Artikel Terkait
Tersisih di Semifinal All England 2023, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati Dapat Pelajaran Berharga
Komentar Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan usai Memenangi Laga Super Alot Semifinal All England 2023
Hari Ini, All Indonesian Final di All England 2023!