Di Final Super 1000, Rekor Ahsan/Hendra Tak Begitu Baik

- Minggu, 19 Maret 2023 | 08:22 WIB
Aksi ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dalam laga babak pertama All England 2023 yang berlangsung di Utilita Arena Birmingham, Inggris pada Rabu (15/3/2023). (Humas PP PBSI)
Aksi ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dalam laga babak pertama All England 2023 yang berlangsung di Utilita Arena Birmingham, Inggris pada Rabu (15/3/2023). (Humas PP PBSI)

PilihanIndonesia.com - Dalam ajang Super 1000, rekor Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan bisa dibilang kurang baik.

Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil lolos ke final All England 2023 usai mengalahkan Liang Wei Kang/Wang Chang 21-15, 19-21, 29-27.

Ini jadi final kelima pasangan ini dalam kompetisi Super 1000 dari BWF.

Baca Juga: 2 Finalis Segrup dengan Indonesia, Uzbekistan Jadi Juara Piala Asia U-20 2023

Sayang, rekor keduanya di final kompetisi ini kurang begitu baik dalam empat kesempatan sebelumnya.

Ahsan/Hendra hanya berhasil sekali jadi juara, dan tiga kali harus rela jadi runner-up.

Satu-satunya gelar juara mereka raih dalam ajang All England 2019 lalu saat menang dari pasangan Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik di partai puncak.

Baca Juga: Hari Ini, All Indonesian Final di All England 2023!

Tiga sisanya mereka hanya jadi runner-up: Indonesia Open 2019, China Open 2019, dan All Englan Open 2022.

Editor: Awan Fauzi

Sumber: bwf

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X